Installasi web server (Lamp) pada BlankOn X Tambora

Assalamualaikum wr. wb.

A. Pendahuluan :
Hallo, kali ini saya akan membagikan Tutorial Installasi web server (Lamp) pada BlankOn X Tambora
--Pengertian
LAMP adalah istilah yang merupakan singkatan dari Linux, Apache, MySQL dan Perl/PHP/Phyton. Merupakan sebuah paket perangkat lunak bebas yang digunakan untuk menjalankan sebuah aplikasi secara lengkap.

Komponen-komponen dari LAMP :

1. Linux – sistem operasi
2. Apache HTTP Server – web server
3. MariaDB atau MySQL – sistem basis data
4. PHP atau Perl atau Python – bahasa pemrograman yang dipakai

--Maksud & tujuan
Bisa menggunakan Lamp server sebagai web server database

B. Alat & Bahan
- Koneksi internet
- Pc /Laptop

C. Jangka waktu pelaksanaan
30 menit (tergantung koneksi)

D. Proses tahapan pekerjaan
1. Kita buka terminal terlebih dahulu

2. Lakukan Update terlebih dahulu
apt-get update


3. Selanjutnya install mysql nya
apt-get install -y mysql-server mysql-client

4. Selanjutnya kita lakukan perintah
mysql_secure_installation

5. Lalu kita lakukan install apache nya
apt-get install -y apache2 apache2-doc

6. Selanjutnya kita install php
apt-get install -y php5 php5-mysql libapache2-mod-php5

7. Selanjutnya kita install Phpmyadmin
apt-get install -y phpmyadmin

8. kemudian ketik
a2enmod userdir

9. lalu kita buat folder public_html
mkdir /home/username/public_html

10. kemudian kita rubah kepemilikan grup direktori public_html
chgrp www-data /home/username/public_html
(ubah username dengan nama user blankon anda)

11. Lalu ketikkan
nano /etc/apache2/mods-enabled/userdir.conf
dan ubah userdir disabled root diganti dengan userdir enabled username anda misal (hernandasyam)

12. Setelah itu ketikkan
nano /etc/apache2/mods-enabled/php5.conf
Berikan tanda pagar di depan tulisan berikut php_admin_flag engine Off

13. Kemudian ketikkan
nano /etc/apache2/apache2.conf
kemudian tulis tulisan berikut di parameter paling bawah Include /etc/phpmyadmin/apache.conf

14. Kemudian ketikkan perintah
nano /etc/apache2/conf-enabled/security.conf
lalu cari parameter serversignature on dan ubah jadi serversignature off

15. Kemudian ketikkan perintah
nano /etc/apache2/conf-enabled/security.conf
lalu cari parameter serversignature on dan ubah jadi serversignature off

16. Kemudian kita coba test, ketikkan di browser

1. localhost

2. localhost/phpmyadmin


E. Temuan masalah
Tidak ada

F. Kesimpulan yang didapat
Bisa menggunakan Lamp server sebagai web server database

G. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/LAMP

Sekian blog saya pada hari ini apabila ada kesalahan mohon maaf.
Selamat mencoba & Semoga berhasil.
Salam TKJ
Wassalamualaikum wr. wb.


EmoticonEmoticon